Berita  

BPVP Sidoarjo Gelar Seleksi Peserta Magang ke Jepang, Jaring Tenaga Kerja Handal dan Berkompeten

Avatar photo

SIDOARJO, NU Delta | Balai Pelatihan Vokasi dan Produktivitas (BPVP) Sidoarjo menggelar seleksi dan rekrutmen peserta program pemagangan ke Jepang yang diselenggarakan oleh Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) Republik Indonesia. Program ini bekerja sama dengan International Manpower Development Organization, Japan (IM Japan). Kegiatan ini bertujuan untuk menjaring tenaga kerja muda Indonesia yang handal dan berkompeten. Sehingga siap mengembangkan kompetensi teknis dan soft skill di lingkungan kerja Jepang.

Dalam kegiatan seleksi yang berlangsung di GOR Delta Sidoarjo tersebut, perwakilan IM Japan Jakarta, Mr. Kumagay, menyampaikan bahwa peserta yang lolos nantinya akan ditempatkan di dua sektor utama, yaitu manufaktur/produksi dan bangunan/konstruksi. Penempatan ini disesuaikan dengan kebutuhan industri di Jepang serta latar belakang keahlian peserta.

Seperti dikutip dari laman IM jepang. Program pemagangan ke Jepang ini telah berlangsung sejak tahun 1993 dan hingga kini telah meluluskan lebih dari 45.000 alumni. Program ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi teknis (hard skill) para peserta sesuai dengan kejuruan/jabatan yang diikuti. Serta meningkatkan kompetensi soft skill terutama dalam hal etos kerja, kedisiplinan, tanggung jawab, dan jiwa enterpreneurship.

BPVP Sidoarjo Gelar Seleksi Peserta Magang ke Jepang, Jaring Tenaga Kerja Handal dan Berkompeten

Peserta akan mengikuti magang di berbagai sektor industri seperti manufaktur, konstruksi, pertanian, dan pengolahan makanan, selama periode 3 hingga 5 tahun. Sehingga setelah peserta mengikuti program ini, berkesempatan memperoleh sertifikat keterampilan yang diakui secara internasional. Serta memiliki etos kerja dan budaya kerja global yang akan memberikan kesempatan lebih baik di masa yang akan datang, serta berbagai benefit lainnya.

Seleksi yang dilakukan oleh BPVP Sidoarjo mencakup berbagai tahapan. Rangkaian seleksi meliputi tes matematika, Bahasa jepang dasar, fisik, wawancara dan Kesehatan. Hal ini untuk memastikan peserta memiliki kesiapan dan motivasi yang kuat. Peserta yang lolos seleksi akan mengikuti pelatihan intensif sebelum diberangkatkan ke Jepang.

Baca Juga  BPVP Sidoarjo Jadi Satu-satunya Penyelenggara Selekda Bidang Mobile Robotics untuk ASEAN Skill Competition (ASC) 2025 di Filipina

Kumagay menyebutkan, potensi peserta setelah magang dapat bekerja di Jepang sangat terbuka. melalui program Tokutei Ginou (Specified Skilled Worker) atau SSW. SSW adalah program yang memberikan visa kerja bagi pekerja asing dengan keterampilan khusus, memungkinkan mereka untuk bekerja di Jepang dengan hak dan kewajiban yang sama dengan pekerja Jepang.

“Justru saat ini ada program dari pemerintah Jepang. Setelah magang beberapa tahun di Jepang, seseorang memiliki peluang untuk melanjutkan bekerja di Jepang,” katanya kepada NU Delta, Kamis (15/5/2025).

Ia mengatakan, bahwa kebutuhan tenaga kerja di Jepang menyesuaikan permintaan mitra perusahaan. Selama ini, pihaknya telah menyerap sekitar 2000 tenaga kerja muda setiap tahun dari program Kemnaker dan IM Jepang. Selain mendapatkan pekerjaan, peserta magang di jepang juga difasilitasi dengan tiket pesawat, disiapkan asrama, transportasi dan asuransi kerja. Ia berharap, hasil magang di Jepang nantinya, peserta dapat menyerap keterampilan dan etos kerja yang diajarkan dari Jepang kemudian dapat diterapkan di Indonesia.

BPVP Sidoarjo Gelar Seleksi Peserta Magang ke Jepang, Jaring Tenaga Kerja Handal dan Berkompeten

“Selama magang di Jepang, peserta akan mendapatkan gaji sesuai dengan bidang kerjanya. Misal jenis kerja kontruksi tahun pertama 100 ribu yen perbulan. Tahun kedua 105 ribu yen perbulan. Dan tahun ke tiga 110 ribu yen perbulan. Harapan kita, dari perusahaan di Jepang, datang orang dari Indonesia dapat melaksanakan tugas-tugas dengan baik. Jadi pihak perusahaan senang dan orang Indonesia juga senang karena dapat pekerjaan,” terangnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *