Ketua PCNU Sidoarjo Apresiasi Jurusan Animasi SMK Plus NU Sidoarjo

banner 970x250

SIDOARJO – Ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Sidoarjo, KH Zainal Abidin mengapresiasi atas capaian siswa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Plus NU Sidoarjo jurusan animasi. Hal tersebut ia sampaikan saat memberi sambutan wisuda yang digelar di Gedung Rohmatul Ummah Sidoarjo, Ahad (28/05/2023).

“Ini karena animasi merupakan jurusan yang memiliki nilai ekonomis yang tinggi. Proyek animasi itu nilainya ratusan juta hingga miliaran,” katanya.

Kiai asal Kecamatan Buduran itu beranggapan bahwa semua perusahaan membutuhkan produk animasi untuk promosi. Dan nilainya tak terbatas karena merupakan produk seni yang tidak memiliki patokan harga.

“Apalagi animatornya adalah anak-anak NU. Artinya, selain kreatif mereka juga memiliki landasan akhlak yang baik yang nantinya akan menghasilkan produk yang baik,” ucapnya.

Menurutnya, setiap potensi yang dimiliki oleh anak-anak NU adalah investasi orang tua dan NU di masa depan.

“Sehingga penting untuk mempersiapkan lulusan yang tidak hanya memiliki skill saja, tetapi juga spiritual,” tandasnya.

Dihadapan seratus tiga puluh lima wisudawan, kepala sekolah SMK Plus NU Sidoarjo Nur Muchammad Sholichuddin menyampaikan bahwa tahun ini ada sembilan lulusan yang telah diterima di Perguruan Tinggi (PT) favorit.

Baca Juga  Lailatul Qiro'ah Prambon, Ketua PC JQH NU Sidoarjo Berikan Apresiasi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *