WARU, nusidoarjo.or.id | LPBI Sidoarjo Adakan Konsolidasi Bersama LPBI Waru. Lembaga Penanggulangan Bencana Indonesia Nahdlatul Ulama (LPBI NU) PCNU Sidoarjo mengadakan kegiatan Konsolidasi LPBI tingkat MWC di Wilayah Utara di Kantor MWC NU Waru, Ahad (15/09/2024). Kegiatan tersebut diikuti 32 Peserta dari Pengurus PC LPBINU Sidoarjo dan pengurus LPBI MWCNU Waru, Sedati, Gedangan, Taman, Sukodono, Krian dan Balongbendo.
Dalam Sambutannya Ketua PC LPBINU Sidoarjo H. Samsul Huda, SE mengatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk membangun konsolidasi pengurus dan relawan yang tangguh serta memiliki kesiapsiagaan menghadapi bencana
“Kegiatan juga diisi Materi tentang manajemen kebencanaan dan perubahan iklim,” ujarnya.
LPBI Sidoarjo Adakan Konsolidasi Bersama LPBI Waru
Kegiatan tersebut dilanjutkan dengan diskusi tentang pembagian Zona , agar dapat bereaksi lebih cepat, efektif dan efisien jika terjadi bencana di Sidoarjo.
Dengan acara tersebut diharapkan pengurus maupun relawan lebih saling pengenal baik personal maupun kemampuannya saat berkhidmat.
Salah satu masukan agar mengajak LAZISNU untuk membahas manajemen kebencanaan
Acara ini dikemas dalam suasana yang akrab, Gayeng, serta saling aktif memberikan pendapat.