PRAMBON – Segenap pengurus Takmir Masjid Waqofiyah desa Temu, kecamatan Prambon, Sidoarjo mengadakan Khitan masal pada Ahad (30/10/2022). Khitan masal merupakan kegiatan tahunan Masjid Waqofiyah untuk memperingati bulan maulid sekaligus bakti sosial. Hal ini juga merupakan tradisi desa Temu yang bahkan pada tahun 1994 sudah berjalan.
Ustadz Abdus Salam selaku ketua Takmir Masjid Waqofiyah mengungkapkan, jika dalam islam ada yang namanya Hablumminallah dan Hablumminannas. Khitan Masal di Masjid Waqafiyah tersebut adalah upaya pengurus takmir untuk Hablumminannas atau merawat hubungan sesama manusia.
“Alhamdulillah, ada sekitar 35 anak yang mengikuti acara ini, ini merupakan bentuk syiar kami, kegiatan ini terlaksana murni dari jerih payah Jamaah Masjid Waqafiyah dan masyarakat desa Temu,” ujar Ketua Masjid Waqofiyah tersebut.
Lebih lanjut beliau menambahkan, kegiatan ini diikuti oleh 10 anak dari Temu dan sisanya diambil dari wilayah sekitar seperti balongbendo, kedungwonokerto, dan lain-lain. Pemerintah desa Temu, Petty Fitriana sebagai Kepala Desa mendukung penuh kegiatan ini dan menjanjikan agar tahun depan lebih positif lagi.
Sebelum dikhitan, para peserta khitan mengikuti kirab masal keliling desa. Warga Temu ikut berpartisipasi memberi saweran pada anak-anak yang akan dikhitan. Peserta Khitan juga mendapat fasilitas uang saku, baju takwa, bingkisan dan bahkan sampai diantar-jemput oleh mobil pribadi sebagian warga.
Kegiatan ini diketuai oleh Agung Setiawan ketua remaja masjid Al Waqofiyah. Dari Tim Dokter dikoordinatori oleh Dr. Prafico yang terdiri dari 6 dokter, sehingga proses Khitan lebih cepat dari biasanya. Satkoryon Banser Prambon juga ikut memberikan pengawalan di sekitar lokasi khitan. Grup Rebana Ranting Fatayat NU Temu, Al Fitrah juga ikut memeriahkan kegiatan ini.
KH. Nur Cholis Yahya, Rois Syuriyah MWCNU Prambon memberikan mauidhoh dan mendoakan peserta yang hadir di Masjid Waqofiyah.
“Semoga anak-anak yang dikhitan menjadi anak-anak yang sholih dan generasi penerus islam yang menegakan sholat,” pesannya.
Para jamaah Masjid Waqofiyah juga menambahkan keterangan, pelopor kegiatan Khitan masal ini adalah tokoh-tokoh MWCNU Prambon yang ada di Desa Temu pada zamanya, seperti H. Masduqi dan kawan-kawan.
Pewarta: Noven Lukito HS
Editor: Emzed Ef