Berita  

PAC GP Ansor Tarik Gelar Apel Penutupan Posko Ramadhan 1446 H

TARIK, nusidoarjo.or.id – Pimpinan Anak Cabang (PAC) GP Ansor Tarik resmi menutup Posko Ramadhan 1446 H / 2025 M pada Rabu (26/03/2025) di halaman Masjid Kemuning. Kegiatan ini diikuti oleh jajaran PH PAC GP Ansor dan  Pengurus Satuan Koordinasi Rayon (Satkoryon) Barisan Ansor Serbaguna (Banser).

Pinanggih Rahmadi Islam selaku ketua PAC GP Ansor Tarik mengucapkan terimakasih kepada seluruh Banser yang telah melungkan waktu untuk piket pengamanan di Posko Ramadhan.

“Hampir satu bulan ini sahabat-sahabat Banser telah mendedikasikan untuk menjaga Posko Ramadhan. Memberikan pelayanan keamanan bagi jamaah masjid,” katanya.

Anggi sapaan akrabnya mendoakan agar dedikasi sahabat Banser dicatat oleh Allah SWT sebagai amal ibadah. Melalui Posko Ramadhan ini, Banser telah membuktikan loyalitasnya dalam berkhidmat untuk umat. Keikhlasan yang dimiliki oleh sahabat Banser mudah-mudaan menjadi ladang amal ibadah.

“Posko Ramadhan adalah agenda rutin setiap bulan Ramadhan. Diselela-sela kesibukan sahabat-sahabat, masih bisa melungkan waktu untuk piket di Posko Ramadhan ini,” ungkapnya.

Dijelaskan, meski sudah resmi ditutup, Posko Ramadhan akan tetap beroprasi hingga malam idhul fitri. Anggi menuturkan, Banser siap melakukan pengamanan secara maksimal. Diharapkan masyarakat akan merasa aman atas kehadiran Banser.

Baca Juga  LPBHNU Sidoarjo Laporkan Kasus Penganiyayaan Enam Anggota Pagar Nusa ke Polresta
Writer: Boy ArdiansyahEditor: Mustain

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *