Berita  

PCI NU Jepang: Santri Sakura Hadiri 1 Abad NU di Gelora Delta Sidoarjo

banner 970x250

SIDOARJO – Momen 1 Abad NU merupakan momen yang paling berkesan bagi warga Nahdliyin saat ini. Hal tersebut juga dirasakan oleh Deni yang jauh-jauh dari Jepang ke Indonesia untuk menghadiri Resepsi Puncak 1 Abad NU di Sidoarjo, Selasa (07/02/2023).

“Saya dari tokyo, awalnya saya waktu SMK ambil Teknik Mekanik, kemudian saya ditawarkan beasiswa di Jepang, sekarang saya kerja di Jepang,” ujar pemuda NU Jepang yang berangkat bersama PCNU Kediri tersebut.

Deni juga mengatakan, PCI NU Jepang kini sudah sangat berkembang. Awalnya, pada tahun 2019, hanya ada PCI NU saja. Kini PCI NU sudah berkembang dengan adanya Fatayat, Muslimat dan Ansor.

“2019 persebaran NU hanya ada Tokyo dan sekitarnya saja, sekarang sudah menyebar ke seluruh kota di Jepang, salah satunya yang mendorong ya komunitas Santri Sakura ini,” tambahnya.

Ia sudah mengambil cuti semenjak tanggal 11 Januari 2023 dan menetap di Kediri. Setelah lebaran Deni akan kembali bekerja ke Jepang lagi. Terkait 1 Abad NU ia menyampaikan,  “harapannya dalam 1 Abad NU, NU semakin jaya, NU semakin di hati.”

Pewarta: Noven Lukito HS

Editor: Emzed Ef

Baca Juga  Semarak Takbir Keliling, IPNU-IPPNU Gempol Saei Ajak Seluruh Ormas Desa Gempolsari

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *