Peran Guru dalam Pembelajaran di Era Digital

banner 970x250

Penulis : Irwan Adi Putra ( Guru MI Asshomadiyah Taman)

Peran guru di era digital sangat krusial. Lebih dari sekadar penyampai informasi, peran guru dalam pembelajaran di era digital juga mencakup sebagai pembimbing yang membantu siswa memahami dan memilah tsunami informasi melalui pendekatan yang inovatif dan interaktif.

Guru diarahkan agar dapat memberdayakan generasi muda menghadapi tantangan global yang terus berkembang. Guna mendukung peran guru tersebut, Kemdikbudristek RI meluncurkan Kurikulum Merdeka mulai tahun ajaran 2021/2022 yang diimplementasikan secara bertahap sesuai kesiapan satuan pendidikan.

Kurikulum Merdeka dan Apresiasi Guru Inspiratif

Kurikulum Merdeka adalah sistem pendidikan dengan konsep merdeka belajar yang dirancang untuk menghadirkan suasana menyenangkan dalam proses pembelajaran, sehingga dapat mengakomodir kreativitas dan kecerdasan peserta didik yang beragam serta membentuk karakter yang kuat.

Peran guru dalam merdeka belajar menjadi lebih fleksibel karena diberikan keleluasaan untuk merancang dan melaksanakan pembelajaran sesuai kebutuhan siswa serta karakteristik lokal. Peran guru dalam merdeka belajar antara lain menggali potensi siswa, merancang pembelajaran terpersonalisasi, mendorong kreativitas dan inovasi, memperkuat karakter dan etika, serta mengembangkan kemandirian siswa.

Baca Juga  Harapan Baru Untuk Pramuka
Writer: Irwan Adi PutraEditor: Boy Ardiansyah

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *