SMK Plus NU pada Sabtu, 11 Juni 2022 menggelar Penyerahan Siswa Purna Didik angkatan X di Gedung Rohmahtul Ummah Annahdliyah. Ada 154 lulusan yang dilepas dalam acara tersebut. Selain itu, terdapat 15 anak yang selain lulus juga diterima di perguruan tinggi favorit.
Kepala SMK Plus NU Nur Muchamad Sholichuddin mengatakan bahwa pihak sekolah juga memberikan alternatif kepada para lulusan tidak hanya bisa langsung bekerja, tetapi juga untuk melanjutkan ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi.
“Anak-anak ini sudah bisa bekerja dan melanjutkan ke perguruan tinggi,” kata Sholichuddin.
Ia menambahkan, keinginan anak-anak untuk bekerja atau kuliah didorong dan difasilitasi pihak sekolah sejak kelas 10. Sehingga kemampuan anak-anak bisa ditata dan diarahkan sesuai keinginan mereka setelah mereka lulus.
Sholichuddin menambahkan, SMK Plus NU membuka peluang tidak hanya bagi anak-anak yang ingin langsung bekerja, tetapi juga yang ingin melanjutkan ke pendidikan tinggi secara linier.
Dalam kegiatan tersebut juga diberikan penghargaan kepada anak-anak dengan predikat terbaik di jurusan masing-masing. Adapun prestasi nonakademik juga diberi apresiasi khusus oleh sekolah supaya bisa mendorong peserta didik yang belum lulus.