KREMBUNG, NU DELTA – Berbagai cara dilakukan oleh guru-guru madrasah agar madrasahnya menjadi sekolah yang bisa meningkatkan kemampuan siswa-siswi dalam hal akademik maupun nonakademik. Hal yang sama dilakukan oleh MI Riyadlul Ulum, Jenggot, krembung. Pihaknya mengadakan kegiatan Perkemahan Jum’at Sabtu (Perjusa) yang dimulai pada Jum’at (13/10/2023).
Kepala Sekolah MI Riyadlul Ulum, Milatun Nisa mendukung kegiatan perkemahan tersebut. Pihaknya menilai para siswa perlu diasah kemampuannya agar berkembang ke arah positif.
Ald Firmansyah selaku koordinator pembina berusaha bertugas sebaik mungkin agar kegiatan berjalan lancar.
Peserta Perjusa tersebut diikuti oleh siswa siswi kelas 3, 4, 5 dan 6. Kegiatan dimulai dengan upacara. Kemudian dilanjut latihan PBB, bertongkat, unggun ceria dan pentas seni. Sementara keesokan harinya dilanjut dengan senam pagi, materi kepramukaan dan diakhiri dengan upacara penutupan.
“Pembina kegiatan perjusa ini berjumlah 4 orang, Kamis berharap acara ini dapat terus terselenggara, agar kemampuan anak-anak di bidang kepanduan tidak berhenti begitu saja, dapat terus berkembang, “ujarnya.
Pewarta : Noven Lukito HS.
Editor : Boy Ardiansyah