Atlet MA Hasyim Asy’ari Bangsri Sukodono Sabet Emas dan Lolos ke Kejurwil Pagar Nusa Jatim 2025

Pagar Nusa

SUKODONO, NU Delta | Atlet binaan Pagar Nusa MA Hasyim Asy’ari Bangsri Sukodono berhasil menorehkan prestasi membanggakan pada ajang Kejuaraan Cabang (Kejurcab) IX Pagar Nusa Sidoarjo. Kejuaraan ini diselenggarakan di Gor Tenis Indoor Kabupaten Sidoarjo pada tanggal 10–12 Oktober 2025, dan diikuti oleh 970 atlet pencak silat Pagar Nusa se-Sidoarjo.

Atlet yang berhasil meraih prestasi puncak adalah Fahmi Fairuz. Ia sukses menyabet medali emas di kategori tanding kelas G Dewasa Putra.

Pembina Pagar Nusa MA Hasyim Asy’ari Bangsri Sukodono, Ilham Atho’illah, mengatakan bahwa prestasi ini secara otomatis membuat Fahmi Fairuz lolos dan bergabung di Puslatcab (Pemusatan Latihan Cabang) Pagar Nusa Sidoarjo. Fahmi akan mewakili Pagar Nusa Sidoarjo untuk bertanding di Kejuaraan Wilayah (Kejurwil) Pagar Nusa Jawa Timur 2025.

Strategi Latihan dan Persiapan Intensif

Pelatih MA Hasyim Asy’ari Bangsri Sukodono, Ikke Nurhayati, menerangkan bahwa peran pelatih memiliki pengaruh penting dalam perkembangan mental, fisik, dan teknik atlet. Untuk menghadapi Kejurcab, tim melakukan persiapan intensif.

“Dalam menyambut event Kejurcab IX Pagar Nusa Sidoarjo tahun 2025, kita melakukan beberapa persiapan. Di antaranya dengan menambah porsi latihan untuk meningkatkan fisik dan teknik atlet. Serta menguatkan mental atlet dalam menghadapi kejuaraan tersebut,” tutur Ikke. Ia menambahkan bahwa Fahmi rutin berlatih tiga kali dalam seminggu. Dengan tambahan jadwal khusus menjelang kejuaraan.

Ikke Nurhayati berpesan kepada anak didiknya untuk tidak mudah berpuas diri dengan prestasi yang telah diraih. Ia menekankan pentingnya untuk tetap rendah hati dan terus belajar.

“Lakukan evaluasi dari pertandingan kemarin. Agar bisa menjadi lebih baik dalam event yang akan datang,” pesannya. Sekaligus memberikan motivasi agar atlet muda NU terus mengasah kemampuan mereka di level yang lebih tinggi.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *